British Propolis

Resep sayur lodeh : banyak orang yang beranggapan jika sayur lodeh adalah sayur yang cukup sulit untuk di buatnya.

Sayur ini mengkombinasikan beberapa bahan bahan sayuran yang kemudian disatu padukan dengan menggunakan santan kelapa. Cita rasa Indonesia yang beragam menjadi satu di sayur lodeh ini, maka untuk anda yang menyukai cita rasa yang kompit, maka anda dapat megikuti resep sayur lodeh yang akan di jelaskan di sini.

Berikut ini adalah bahan bahan yang di gunakan serta cara memasak resep sayur lodeh.

Bahan bahan yang digunakan untuk membuat sayur lodeh

• 1 mangkok nangka muda (Red. Jawa > gori/tewel)

• 1 /2 mangkok terdiri dari

• daun sop

• kacang panjang

• terong

• ktoro (buah mlinjo muda)

• 2 mangkok santan kental

Bumbu yang di gunakan:

• 1 sendok teh ketumbar

• 5 buah bawang merah

• 2 siung bawang putih

• 3 biji kemiri

• 1 potong laos

• 1 lembar daun salam

• Garam dan vitsin

Cara membuat sayur lodeh:

  1. Persiapkanlah bahan bahan yang di butuhkan
  2. Persiapkanlah air untuk di didihkan. Setelah air tersebut mendidih, maka anda dapat merebus gori tersebut hingga matang dan empuk.
  3. Setelah gori tersbeut empuk, maka anda dapat mengangkatnya dan mentiriskannya. Potong potong gori sesuai dengan ukuran yang anda inginkan.
  4. Tumislah bumbu yang telah di siapkan hingga harum dan tuangkanlah dalam panci tempat gori akan di masak kembali bersama santan.
  5. Masukan gori yang telah di rebus tersebut dalam sebuah panci, dan tambahkan santan.
  6. Masaklah santan tersbeut hingga mendidih, masukan juga beberapa sayuran lainnya seperti kacang panjang, terong dan lainnya.
  7. Masaklah hingga seluruh bahan bahan yang terdapat dalam sayur tersebut matang.
  8. Setelah semuanya matang, anda dapat mengangkatnya dan menuangkannya kedalam mangkuk.

Anda dapat menambahkan beberapa jenis sayuran lainnya jika anda menginginkannya. Semoga resep sayur lodeh yang telah di jelaskan dapat anda ikuti degan mudah. Sajikanlah sayur lodeh tersebut ketika hangat untuk keluarga tercinta. Selamat mencoba

Hasil pencarian resep masakan:
» resep sayur lodeh » resep sayur tewel » resep sayur gori